DPC Barisan Pencinta Pancasila (SANTALA) Jakarta Barat dalam rangka menyambut HUT RI Ke-78 mengadakan bakti sosial bagi-bagi sembako kepada para kaum dhuafa, petugas kebersihan (gerobak sampah) dan satpam di Kantor Koramil 06 Kalideres, Jakarta Barat.

Acara tersebut dihadiri oleh Wadanramil Kapten TNI AD Inf. Sriyanto dan jajarannya,  Ketua DPC Barisan Pencinta Pancasila Jakarta Barat, Sardi, S.E., Sekretaris Tanty Nge, Bendahara Ko-ciang Gunawan, dan Ketua Umum Andy Tirta serta Bang Baron Timsus dari FBR Cengkareng, Jakarta Barat. 

Acara dibuka oleh Wadanramil Kapten TNI AD Inf. Sriyanto dengan kata sambutan dari Beliau tentang ideologi Pancasila yang perlu ditanamkan nilai-nilai Pancasila terutama kepada para generasi muda.

Disusul kata sambutan dari Ketua Umum Barisan Pencinta Pancasila, Andy Tirta yang secara ringkas memperkenalkan keberadaan Perkumpulan Barisan Pencinta Pancasila yang didirikan pada tahun 2018 dan telah memiliki SK KEMENKUMHAM pada tahun 2021. Dijelaskan oleh Andy Tirta bahwa  Barisan Pencinta Pancasila bersemboyan Bhinneka Tunggal Ika. Struktur organisasi terdiri dari para Dewan, Pengurus, dan anggota  yang berasal dari berbagai suku dan agama. Karena, Republik Indonesia dimerdekakan tidak oleh perjuangan dari satu suku saja, tetapi  diperjuangkan oleh  pelbagai suku. Oleh karena itu, di masa pasca kemerdekaan semua suku dan agama yang berbeda-beda tentu harus bersatu dan bersama-sama bekerja membangun bangsa dan negara. Saling bergotong-royong. Yang besar dan kuat membantu yang kecil dan lemah….

Kemudian, Ketua DPC Barisan Pencinta Pancasila Jakarta Barat, Sardi, S.E. memberikan kata sambutan. 

Selanjutnya, pembagian sembako diserahkan oleh Bapak Wadanramil dan disusul oleh Ketua Sardi, S.E.

Acara baksos ditutup dengan foto bersama. Dan Bapak Wadanramil mempersilahkan kami untuk ke ruang kantor bekiau untuk berbincang-bincang.

Salam Pancasila ????️.

What's your reaction?

Excited
0
Happy
0
In Love
0
Not Sure
0
Silly
0
Santala
Bio Santala 123

    You may also like

    Leave a reply

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    More in:Pancasila